Diikuti 6.257 Siswa, Berikut 17 Siswa Madrasah yang Lulus Seleksi Parlemen Remaja 2020

- 3 November 2020, 21:16 WIB
Sambutan Puan Maharani, Ketua DPR RI dalam kegiatan Parlemen Remaja 2020 di Jakarta: Dari 6.257 siswa yang daftar, hanya ada 17 siswa Madrasah dari berbagai daerah yang dinyatakan lulus seleksi Parlemen Remaja 2020./dok. Antara News
Sambutan Puan Maharani, Ketua DPR RI dalam kegiatan Parlemen Remaja 2020 di Jakarta: Dari 6.257 siswa yang daftar, hanya ada 17 siswa Madrasah dari berbagai daerah yang dinyatakan lulus seleksi Parlemen Remaja 2020./dok. Antara News /

PR CIREBON - Prestasi memang harus dikejar tidak boleh mengenal jarak ataupun kendala, seperti masa pandemi ini ternyata banyak sekali siswa madrasah yang ingin mengukir prestasinya.

Pandemi tidak menjadi penghalang bagi siswa madrasah untuk terus mengukir prestasi. Sebanyak 134 siswa dari 34 provinsi lulus seleksi Parlemen Remaja (Parja) 2020, dan 17 di antaranya adalah siswa madrasah.

Parja merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh Sekretariat Jenderal DPR-RI sebagai wadah memberikan pembelajaran politik kepada generasi muda, memasyarakatkan fungsi dan peranan DPR serta memberikan pemahaman akan pembuatan kebijakan publik oleh DPR. Parja 2020 mengusung tema “Gotong-royong Menghadapi Pandemi Covid-19, Optimis Bisa”.

Baca Juga: Khawatirkan Keadaan Prancis, Gerald Darmanin akan Kunjungi Tunisia dan Aljazair untuk Bahas Keamanan

Seleksi Parja 2020 untuk menyaring siswa-siswi terbaik dari SMA/SMK/MA sederajat di seluruh Indonesia. Dari 6.257 pendaftar,terpilih 134 peserta yang mewakili 80 daerah pemilihan (dapil) di 34 provinsi Indonesia.

Salah satu siswa madrasah yang lulus seleksi adalah Arina Septi Aprilia dari MAN 1 Kudus Kabupaten Kudus. Dia menjadi satu-satunya wakil madrasah dari Provinsi Jawa Tengah.

Dibimbing guru MAN 1 Kudus Charisfa Nuzula dan Desiana Jayanti Andaruli, dalam seleksi ini Arina harus membuat essay dan video. Dia mengangkat tema “Jika aku menjadi Parlemen”. Arina mengaku bangga bisa menjadi wakil dari Dapil Jawa Tengah dan membawa nama MAN 1 Kudus ke Senayan.

Baca Juga: Berhati Mulia dengan Peduli Difabel, Menhan Prabowo Buatkan Kaki Palsu untuk Stenly Yessi Ndun

“Saya sangat bangga dan yakin bahwa sebagai remaja, kita dapat berkontribusi dalam mengatasi pandemi covid-19. Melalui kegiatan Parja, kita bisa memberikan aspirasi terkait penanganan virus corona,” ucapnya di Kudus, Selasa 3 November 2020. dikutip dari Kemenag RI

Halaman:

Editor: Irma Nurfajri Aunulloh

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x