Ujian Pertama Ketua Umum PSSI Erick Thohir Kerusuhan Suporter PSIS Semarang Pasca Tragedi Kanjuruhan

- 18 Februari 2023, 08:09 WIB
Suasana kerusuhan  ulah suporter PSIS Semarang yang ingin memaksa menyaksikan pertandingan PSIS  Semarang lawan Persis Solo, Jumat 17 Februari 2023.
Suasana kerusuhan ulah suporter PSIS Semarang yang ingin memaksa menyaksikan pertandingan PSIS Semarang lawan Persis Solo, Jumat 17 Februari 2023. /Foto Antara/

SABACIREBON - Sepak bola Indonesia kembali tercoreng akibat adanya perilaku suporter yang tidak terkendali dan menjadi ujian pertama bagi Ketua Umum PSSI terpilih Erick Thohir.

Pasca kerusuhan Kanjuruhan, kejadian terbaru adalah kerusuhan penonton di luar Stadion Jatidiri, Semarang, Jumat, 17 Februari 2023.

Saat itu tengah digelar laga bertajuk derby Jawa Tengah yang memang digelar tanpa penonton. Hl itu berdasarkan keputusan bersama dari Panitia Pelaksana, manajemen PSIS dan Persis serta aparat Kepolisian.

Baca Juga: Berikut Ini Perjalanan 5 Karir Bupati Majalengka Dari Tahun 1988 Sampai 2023, Mau Tahu Siapa Saja Mereka

Akan tetapi sejumlah suporter tuan rumah ingin menyaksikan tim kesayangannya berlaga di stadion dan berbuat kerusuhan.

Mengutip antaranews.com, terjadi kerusuhan di luar Stadion Jatidiri Semarang, sehingga 16 orang suporter PSIS diperiksa di Satreskrim Poltabes Semarang.

Hal itu disampaikan Kapolrestabes Semarang Komisari Besar Irwan Anwar.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Bandung Raya Jawa Barat Hari Ini Sabtu 18 Februari 2023

Irwan Anwar juga mengatakan, suporter sempat bentrok dengan pihak kemanan, mengakibatkan 7 orang aparat keamanan terluka ringan dan dua orang suporter menderita sesak nafas terpapar gas air mata.

Halaman:

Editor: Asep S. Bakrie

Sumber: Twitter Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x