Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan, Tapi Persib Gagal Rebut Puncak Klasemen dari PSM Makassar  

- 11 Februari 2023, 06:14 WIB
Striker Persib Bandung  David da Silva menjadi penyelamat pada pertangdingan kontra Bali United yang berkesudahan 1-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat, 10 Februari 2023.
Striker Persib Bandung David da Silva menjadi penyelamat pada pertangdingan kontra Bali United yang berkesudahan 1-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat, 10 Februari 2023. /Foto : PERSIB.co.id/Amandeep Rohimah

 

SABACIREBON – Persib Bandung hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Bali United. Laga pekan ke-23 Liga 1 Indonesia ini digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat 10 Februari 2023. 

Hasil imbang tersebut mempekokoh Persib Bandung belum terkalahkan dari 15 pertandingan terakhirnya.

Persib Bandung belum pernah sekalipun kalah semenjak ditangani oleh pelatih baru, Luis Milla.

Baca Juga: 25 Hektare Kawasan GBLA segera Diamankan, Pemkot Bandung akan Dirikan Posko-Posko

Namun hasil imbang itu membuat Persib Bandung gagal kembali ke puncak klasemen.

Sehari sebelumnya, posisi puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia direbut oleh PSM Makassar usai membantai Barito Putera 4-1.

Tambahan satu poin ini membuat Persib Bandung naik ke peringkat ke-2 klasemen sementara dengan mengoleksi 46 poin dari 22 pertandingan.

Sedangkan Bali United berada di posisi 6 dengan raihan 36 poin.

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x