Shayne Pattynama Resmi WNI, Siap Perkuat Timnas Indonesia

- 24 Januari 2023, 20:21 WIB
Shayne Pattynama melakukan sumpah janji setia sebagai WNI di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Selasa 24 Januari 2023
Shayne Pattynama melakukan sumpah janji setia sebagai WNI di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Selasa 24 Januari 2023 /instagram @pssi

SABACIREBON - Satu lagi pemain sepak bola berdarah Belanda, Shayne Pattynama resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Pemain dengan nama lengkap Shayne Elian Jay Pattynama itu merupakan pesepakbola kelahiran Lelystad Belanda 11 Agustus 1998.

Shayne Pattynama saat ini bermain untuk tim Viking FK yang berkompetisi di Liga Utama Norwegia Eliteserien.

Shayne Pattynama yang bermain di posisi bek kiri memiliki kesempatan untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam kompetisi Piala Asia 2023.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Dilepas Persebaya Surabaya Bermain di Liga Belgia

Shayne Pattynama melakukan sumpah janji setia sebagai WNI kepada Negara Republik Indonesia di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Selasa 24 Januari 2023.

Pengukuhan dan pengambilan sumpah setia tersebut dilakukan oleh Kepala Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Ibnu Khuldun.

Pengukuhan itu menindaklanjuti Keputusan Presiden RI Nomor 8 Tahun 2022 tanggal 23 Desember 2022 tentang Pengangkatan Warga Negara Republik Indonesia.

Di dalam unggahan Instagram pribadinya @s.pattynama, memamerkan foto-foto saat pengukuhan dan sumpah janji WNI. 

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x