Umuh Pastikan Persib Bakal Bermarkas di GBLA

- 9 Mei 2022, 16:44 WIB
Umuh Muchtar
Umuh Muchtar /IG @prfmnews

SABACIREBON- Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung dipastikan  menjadi Home Base Persib Bandung di musim kompetisi 2022/2023 nanti.

Perihal kepastian informasi tersebut, Umuh selaku komisaris PT PBB mengatakan, sebenarnya telah disampaikan langsung jauh-jauh hari oleh Wali Kota Bandung pada pertengahan bulan Ramadan.

“Saya ketemu dengan Wali Kota Bandung langsung dan beliau menyampaikan bahwa GBLA silakan dipakai sambil menunggu administrasi sudah beres. Semua tidak ada masalah dan sudah diputuskan pemenangnya PT. Persib,” kata Komisaris PT PBB Dikutip SABACIREBON @Kabar Persib, Senin 9 Mei 2022.

Baca Juga: Komisaris Persib Sebut Ada Tarik Ulur di Internal Pangeran Biru

Ia menjelaskan oleh karena itu, para Bobotoh diharapkan tidak resah jangan berbuat masalah dan harus bersabar karena semua ada proses serta mekanismenya agar Persib Bandung bisa bermarkas di Stadion GBLA.

“Tidak ada masalah sambil berjalan hingga ada penandatanganan Mou, saya sudah yakin karena Pemkot perlu pemasukan dan biaya pemeliharaan Stadion juga,” ujar Umuh.

Terkait biaya pemeliharaan jelas dia, Stadion GBLA butuh biaya ratusan juta apalagi belum ditambah dengan gaji karyawannya yang akan dibayarkan dalam setiap bulanya.

Baca Juga: Ricky Kambuaya Sebut Lini Pertahanan Persib Dihuni Pemain Bagus

“Sudah jelas mekanismenya, sudah jelas aturannya, jadi apa yang disepakati dengan Persib dan Pemkot itu sudah jelas tidak ada masalah,” tegasnya.

Halaman:

Editor: Otang Fharyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x