Inter Milan Tersungkur di Tangan Bologna, Gagal Kudeta AC Milan di Puncak Klasemen Serie A

- 28 April 2022, 06:05 WIB
SABACIREBON – Inter Milan gagal mengkudeta AC Milan yang bertengger di puncak klasemen sementara Serie A (Liga Italia).  Inter Milan harus menderita kekalahan 1-2 dari Bologna di Renato Dall Ara, Kamis 28 April 2022 dini hari WIB.  Inter gagal meraih poin sempurna, sehingga masih tertahan di peringk
SABACIREBON – Inter Milan gagal mengkudeta AC Milan yang bertengger di puncak klasemen sementara Serie A (Liga Italia). Inter Milan harus menderita kekalahan 1-2 dari Bologna di Renato Dall Ara, Kamis 28 April 2022 dini hari WIB. Inter gagal meraih poin sempurna, sehingga masih tertahan di peringk /REUTERS/

 

SABACIREBON – Inter Milan gagal mengkudeta AC Milan yang bertengger di puncak klasemen sementara Serie A (Liga Italia).

Inter Milan harus menderita kekalahan 1-2 dari Bologna di Renato Dall Ara, Kamis 28 April 2022 dini hari WIB.

Inter gagal meraih poin sempurna, sehingga masih tertahan di peringkat kedua klasemen sementara.

Inter kini mengoleksi poin 73 dari 34 laga. Jumlah itu selisih dua angka dari AC Milan yang masih memuncaki klasemen.

Baca Juga: Jadwal Imsak Sholat dan Buka Puasa Kota Cirebon Hari Ini Kamis 28 April 2022

Sedangkan bagi Bologna, tambahan tiga angka ini membuatnya kini mengoleksi 42 poin dan berada di posisi ke-13.

Jalannya pertandingan sejak peluit dibunyikan langsung disuguhi jual beli serangan.

Awalnya Inter Milan melihat tanda-tanda bakal meraih kemenangan.

Pasalnya, Inter sudah leading sejak menit keempat lewat gol cepat dari Ivan Perisic .

Parisic berhasil melepaskan tembakan keras ke pojok atas mengoyak gawang yang dikawal Lukasz Skorupski.

Baca Juga: Jadwal Imsak Sholat dan Buka Puasa Kabupaten Cirebon Hari Ini Kamis 28 April 2022

Inter terus menaikkan tempo menggempur pertahanan Bologna.

Yapi beberapa kali upaya selalu gagal. Yang ada gawang mereka malah kebobolan di menit ke-28.

Sayangnya, keunggulan itu tidak mampu dipertahankan, pertahanan Inter malah jebol di menit ke-28.

Marko Arnautovic menanduk umpan lambung dan bola mengarah deras ke pojok gawang Inter yang dijaga Ionut Radu.

Baca Juga: Jadwal Imsak Sholat dan Buka Puasa Kabupaten Majalengka Hari Ini Kamis 28 April 2022

Skor pun sama kuat 1-1 dan menutup petandingan pada babak pertama.

Rupaya Dewi Fortuna belum juga berpihak kepada Inter. Karena meski terus melakukan serangan bertubi-tubi Nerazzurri harus kebobolan.

Berawal dari blunder kecerobohan Radu di menit ke-83 memainkan bola di pertahanan sendiri.

Ionut Radu gagal menguasai bola dengan baik dan malah bergulir ke gawang.

Sebelum akhirnya diserobot Nicola Sansone yang membawa Bologna membalikkan keadaan.

Baca Juga: Jadwal Imsak Sholat dan Buka Puasa Kabupaten Kuningan Hari Ini Kamis 28 April 2022

Gol Nicola Sansone ini membuat Bologna berbalik memimpin 2-1 dari Inter Milan.

Skor 2-1 bertahan hingga akhir laga babak kedua. Dan, membuat Inter gagal melangkahi AC Milan di peringkat pertama.

Sebenarnya pertandingan ini merupakan laga tunda yang seharusnya dihelat awal Januari lalu.

Saat itu Bologna tidak bisa bertanding karena dilanda badai Covid-19. ***

Editor: Fabian DZ


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x