Wujud Lahirkan Talenta Muda, Srikandi Cup 2020 Resmi Digelar di Cirebon

- 5 Februari 2020, 18:28 WIB
Liga Basket Putri Srikandi Cup 2020 resmi bergulir di Kota Cirebon pada 3-8 Februari.*
Liga Basket Putri Srikandi Cup 2020 resmi bergulir di Kota Cirebon pada 3-8 Februari.* //Srikandi Cup

PIKIRAN RAKYAT – Srikandi Cup merupakan liga bola basket putri tertinggi di Indonesia yang resmi menggulirkan seri 1 dari total 4 seri di musim 2020.

Kali ini, Cirebon adalah kota yang dipilih sebagai saksi awal tempat penyelenggaraan seri 1 yang bertempat di Gor GMC Arena Basketball Cirebon dengan durasi pertandingan selama empat hari, dimulai sejak 3 Februari hingga 8 Februari 2002. 

Dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui website resmi Srikandi Cup, dalam seri 1 ini akan diikuti oleh enam kontestan, yaitu juara bertahan Merpati Bali, Sahabat Semarang, Flying Wheel Makassa, Scorpio dan Tanago Friesian Jakarta, serta tim tuan rumah GMC Cirebon.

Baca Juga: Bobol Rp 300 Juta dari ATM, Polda Metro Jaya Berhasil Ciduk Pelaku Kejahatan Bermodus Beli Data Nasabah Bank

“Liga basket putri Srikandi Cup akan semakin kompetitif, karena tiap tim akan bertemu empat kali selama 4 series. Kemudian pada babak semifinal akan menggunakan the best of three sebelum menuju ke partai final.

"Semoga dengan kompetesi yang konsisten dan tertata baik dapat memberikan dampak prestasi untuk timnas. Beberapa daerah juga mulai menawarkan diri untuk menjadi tuan rumah di musim depan, sebagai penyelenggara pra musim atau regular season, seperti Kota Pekanbaru kemarin.  

"Atas nama keluarga besar Srikandi Cup, kami juga mengucapkan terima kasih kepada Perbasi, para sponsor dan seluruh rekan media yang selama ini sudah membantu dalam hal pemberitaan,"ujar ketua koordinator Srikandi Cup Deddy Setiawan.

Baca Juga: Imbas Virus Corona, Pengusaha Macau Tutup Casino untuk Dua Minggu

Berdasarkan sejarahnya, Srikandi Cup merupakan kompetisi bola basket antar klub putri di Indonesia. Laga ini dimulai sejak tahun 2017 dengan diikuti delapan klub dan dikelola secara kolektif oleh klub-klub peserta secara mandiri.

Hingga saat ini, Srikandi Cup menjadi laga basket putri yang paling tinggi di Indonesia. Selain itu, Srikandi Cup juga berfungsi sebagai tempat untuk membina pemain muda dan menjaring pemain untuk masuk ke dalam Tim Nasional Indonesia

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Srikandi Cup 2020


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x