Rangkuman Uber Cup Indonesia vs Thailand, Jadi Pertandingan Terakhir Greysia Polli

- 15 Oktober 2021, 12:55 WIB
Tim Uber Cup indonesia terhenti di perempatfinal setelah kalah oleh Thailand, Greysia Polii menjalani laga terakhirnya di ajang serupa.
Tim Uber Cup indonesia terhenti di perempatfinal setelah kalah oleh Thailand, Greysia Polii menjalani laga terakhirnya di ajang serupa. /Instagram @badminton.ina

PR CIREBON - Perjuangan tim Uber Cup Indonesia akhirnya terhenti di fase perempatfinal setelah dikalahkan oleh Thailand.

Indonesia kalah dengan skor 2–3 dari Thailand yang berhasil melaju ke babak semifinal Uber Cup 2021.

Selain itu pemenang medali emas olimpiade kemarin, Greysia Polii, memberikan sebuah statement selepas pertandingan usai.

Baca Juga: Greysia Polii Ungkap Pembelajaran dari Perjalanan Hidupnya: Tanpa Saya Sadari Saya Belajar...

Dalam sesi Interview BWF, Greysia Polii menyatakan bahwa dirinya memberikan konfirmasi bahwa ini merupakan pertandingan Uber Cup yang terakhir.

"Ini adalah terakhir kalinya bagi saya, tentu saya tampil total dalam pertandingan. Ini adalah warisan saya untuk tim. Saya selalu suka menjadi pemimpin atau senior yang baik, saya tidak perlu banyak bicara. Saya hanya perlu menjadi contoh yang baik, sedikit bicara dan berbuat lebih banyak. Lakukan lebih banyak dengan contoh positif daripada hanya berbicara," ujarnya dalam bahasa Inggris.

Greysia Polii telah mengikuti ajang Uber Cup selama delapan kali dengan berhasil memenangi dua medali pada tahun 2008 dan 2010.

Baca Juga: Disambut Baik Presiden Jokowi, Greysia Polii Ungkap Syukur

Berikut rangkuman pertandingan perempatfinal antara Indonesia melawan Thailand pada ajang Uber Cup.

Pada pertandingan partai pertama, Indonesia menurunkan Gregoria Mariska Tunjung sebagai pemain single pertama yang bertanding melawan Pornpawee Chochuwong.

Gregoria dipaksa bermain 3 game melawan Pornpawee, akan tetapi pada games ketiga, Pornpawee dapat mengungguli Gregoria dengan skor 21-10 atas kemenangannya.

Baca Juga: Libur Turnamen Enam Bulan, Timnas Badminton Siap Digempur Jadwal Padat Selepas Piala Thomas Uber

Lalu pada pertandingan selanjutnya pada partai double, Indonesia menurunkan pasangan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu untuk melawan Jongkolphan Kititharakul dan Rawinda Prajongjai.

Walaupun dalam keadaan cedera bahu, Greysia Polii nayatanya dapat memenangi pertandingan ini dengan penampilan apiknya bersama Apriyani Rahayu, pasangan Indonesia ini berhasil menang dengan skor 21-17, 17-21, 21-19.

Untuk sementara, peraihan skor antara Indonesia berhasil imbang dengan masing–masing mendapatkan satu kemenangan.

Baca Juga: Hari Ini 45 Tahun Lalu: Indonesia Raih Piala Uber Pertama, Suasana Haru Selimuti Istora Senayan

Pada pertandingan ketiga yaitu partai single antara Putri Kusuma Wardani melawan Busanan Ongbamrungphan, Putri tidak berhasil memenangi pertandingan ini, dan poin kembali diraih oleh Thailand.

Selanjutnya ada partai double antara Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Ribka Sugiarto melawan Puttita Supajirakul dan Sapsiree Taerattanachai.

Bermain dengan 3 game, pasangan Indonesia akhirnya kembali berhasil menyamakan kedudukan setelah memenangi pertandingan keempat.

Baca Juga: Suami Greysia Polii Sebut Hubungannya dengan sang Istri Seperti 'Semi LDR': Pacaran Jarak Jauh

Pertandingan selanjutnya tentunya merupakan sebuah penentuan bagi kedua negara agar dapat melaju ke babak semifinal.

Namun sayangnya Ester Nurumi Tri Wardoyo tumbang oleh Phittayaporn Chaiwan dalam 2 game untuk kemenangan Thailand.

Hasil tersebut mengantarkan Thailand menjadi semifinalis, dan dengan berat hati Indonesia harus terhenti di babak perempatfinal.

Bermain dengan lima game tentu merupakan sebuah perlawanan maksimal yang telah dilakukan oleh para pemain badminton dari tim Uber Cup Indonesia.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Twitter @BadmintonTalk BWF Thomas Uber Cups


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x