Viral Baliho #ErickOut di Tangsel, FDB Bongkar Bobrok Erick Thohir hingga Tuntut Mundur Jabatan

- 27 September 2020, 17:31 WIB
/

Dalam video yang beredar itu,  baliho #ErickOut disebut sengaja dipasang kelompok mengatasnamakan Forum Demokrasi Banten (FDB) di depan kantor PLN Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), pada Jumat, 25 September 2020 lalu. 

Bahkan, baliho itu tidak hanya bertuliskan #Erickout, melainkan tulisan Errick gagal pun terpampang jelas ditubuh Erick dalam baliho raksasa tersebut.

Baca Juga: Tolak Pasrah Kurang Tenaga Medis, Bima Arya Bentuk Relawan Temanco dari Penyintas Covid-19

“Kami datang ke depan kantor PLN. Kami pasang baliho sebesar 5 kali 10 meter bertuliskan Erick Gagal. Ini bentuk penolakan kami karena kami anggap Erick sudah gagal memimpin BUMN,” ungkap salah satu anggota FDB dalam video yang beredar tersebut.

Masih dalam video itu, juga dikatakan Erick telah gagal menjadi ketua Satgas Covid dan pemulihan ekonomi nasional.

“Karena itu Forum Demokrasi Banten mengajak masyarakat yang ada di Banten meminta Erick Tohir segera out dari jabatannya,” tegasnya, seperti dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari RRI.

Sebagai informasi, diketahui bahwa Kelompok Aktivis Forum Demokrasi (FORDEM) Banten, sempat melakukan Aksi di kantor BUMN Banten, hanya untuk meminta Erick Thohir segera mundur dari jabatan Menteri BUMN, disusul dengan menggelar aksi di Tangerang Raya dan Serang Raya pada Selasa siang.

Baca Juga: Linmas Kalinusu Diminta Memainkan Sejumlah Peran di TMMD Reguler Brebes

Lebih lanjut, didapatkan keterangan dari Presidium Forum Demokrasi Banten, Akhmad Yuslizar menegaskan, Erick Thohir sudah gagal dengan membuat banyak kegaduhan, dengan kebijakan anti rakyat, seperti kebijakan membuat banyak karyawan BUMN di PHK.

“Masih covid. Harusnya sadar dong. Jangan menyengsarakan rakyat,” ucap aktivis senior yang akrab disapa Yos ini.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x