Kasus Denny Siregar Hina Santri Tasikmalaya Memanas Lagi, Forum Mujahid Siap Buat Pengadilan Rakyat

- 14 September 2020, 10:16 WIB
Denny Siregar.
Denny Siregar. /

Sedangkan pengadilan rakyat itu bukan hanya akan dihadiri oleh umat Muslim dari Tasikmalaya, melainkan juga dari Jakarta, Banten, dan daerah lainnya.

Bahkan, ia telah menargetkan, jika dalam waktu tiga bulan sejak laporan dibuat masih belum ada perkembangan signifikan, maka pihaknya akan lakukan pencabutan laporan dan melakukan pengadilan rakyat.

"Kalau tak ada tindak lanjut, cabut laporan, selesaikan dengan pengadilan rakyat. Itu kan sudah bentuk ketidakpercayaan pada penegak hukum. Kita berharap itu tak terjadi karena kalau pengadilan rakyat terjadi akan merugikan semua pihak," kata dia.

Baca Juga: Lee Jong Suk Gantikan Hyun Bin, W Two Worlds Siap Tayang Perdana di TransTV

Di sisi lain, Pimpinan Pesantren Tahfidz Quran Daarul Ilmi Kota Tasikmalaya, Ustaz Ahmad Ruslan Abdul Gani mengatakan, Polda Jabar terus melakukan silaturahmi dan memberikan perkembangan kasus.

"Biasanya kan polisi memberikan SP2HP itu melalui surat. Surat itu baru sampai setelah dua hari saya pulang dari Polda," kata dia.

Hanya saja, Polda memberikan laporan bahwa mereka telah meminta keterangan ahli dari ITB, Bareskrim, dan menyurati Facebook Indonesia untuk membuka IP address akun Denny Siregar.

Menurutnya, langkah menyurati Facebook Indonesia itu merupakan prosedur untuk memastikan akun yang mengunggah foto santri itu benar-benar milik Denny Siregar dan diunggah olehnya.

Baca Juga: Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber Diusut, Instruksi Mahfud MD: Jaringan Harus Dibongkar Adil

"Saya kecewa karena Polda begitu lambat. Padahal, itu sudah dapat dipastikan di-posting oleh Denny Siregar. Bahkan pengacaranya sudah membuat pernyataan di televisi," jelas Ruslan.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x