Berantas Judi : Pelapor adanya Perjudian akan Dapat Hadiah dari Polisi

- 29 Agustus 2022, 20:46 WIB
Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan
Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan /

SABACIREBON- Polisi akan memberikan hadiah kepada masyarakat yang berani melaporkan adanya kasus perjudian yang terjadi di sekitar tempat tinggalnya masing-masing.

Pemberantasan kasus perjudian sudah menjadi atensi dari Kapolri yang ditujukan kepada seluruh Polda hingga ke tingkat Polres di Tanah Air.

Baca Juga: Lagi, Siswa Madrasah Aliyah Torehkan Prestasi Internasional

Kalangan masyarakat yang mengetahui adanya tindak pidana perjudian bisa melaporkannya ke polsek atau ke Mapolres.

Sayangnya, polisi yang berani memberikan hadiah pada masyarakat yang melaporkan tentang adanya perjudian dlam upaya Berantas Judi itu  baru di wilayah Polres Rejang Lebong.

Sejumlah warga menilai positif langkah yang diambil Kapolres Rejang Lebong ini, paling tidak bisa mencerminkan lembaga ini serius menangani perjudian dan akan mengurangi oknum yang terlibat atau menjadi beking perjudian.

Baca Juga: RUU Sindiknas : Mimpi Buruk Jutaan Guru Jika Tunjangan Profesi Guru (TPG) Dihapus


"Saat ini Polres Rejang Lebong telah menyiapkan hadiah bagi masyarakat yang berani melaporkan segala bentuk aktivitas perjudian di sekitar tempat tinggalnya masing-masing," kata Kapolres Rejang Lebong, AKBP Tonny Kurniawan di Rejang Lebong, Senin.

Dia menjelaskan, untuk memberantas tindak pidana perjudian baik yang dilakukan di darat maupun yang dilakukan secara online (daring) terus dilakukan pihaknya secara intensif dalam 15 kecamatan oleh petugas Polres Rejang Lebong dan jajaran.

Baca Juga: RUU Sisdiknas : Tidak ada Tunjangan Profesi Guru (TPG), PGRI Sebut Kemendikbud Ingkari Profesi Guru dan Dosen

Kalangan masyarakat yang mengetahui adanya tindak pidana perjudian bisa melaporkannya ke polsek atau ke Mapolres Rejang Lebong maupun melalui WA lapor pak Kapolres di nomor 081276719996 serta call center 110.

Baca Juga: Fisik Tak Sempurna Tapi Berkontribusi Besar untuk IndonesiaBaca Juga: Fisik Tak Sempurna Tapi Berkontribusi Besar untuk Indonesia

Sementara itu, pengungkapan kasus perjudian dilakukan Polres Rejang Lebong dan jajaran polsek wilayah itu dalam sepekan belakangan berhasil mengamankan sembilan orang tersangka. ***

Editor: Uyun Achadiat

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x