Wakil Ketua DPR RI Ditangkap KPK terkait Kasus Dugaan Suap!

- 24 September 2021, 21:03 WIB
KPK tangkap Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin.
KPK tangkap Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin. /Dok. DPR RI

PR CIREBON - Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat, 24 September 2021.

Azis Syamsuddin tiba di Gedung KPK, Jakarta, pada pukul 20.00 WIB dengan mengenakan batik lengan panjang berwarna coklat.

Saat tiba, Azis Syamsuddin memilih bungkam dan langsung masuk ke dalam Gedung KPK untuk menjalani pemeriksaan.

Baca Juga: Larissa Chou Menangis, Bertemu Mantan Sopir Saat Antar Anak Bertemu Alvin Faiz

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Antara, Ketua KPK Firli Bahuri membenarkan perihal penangkapan Azis.

“AS (Azis Syamsuddin) sudah diketahui, Alhamdulillah sudah ditemukan, rumahnya ditemukan,” kata Firli dalam keterangannya pada Jumat.

Sebelumnya, KPK telah memanggil Azis dan memintanya untuk bersikap kooperatif.

Baca Juga: Bermata Elang, Seorang Netizen Berhasil Temukan Kesalahan-Kesalahan Kecil di Drama Squid Game!

Azis diperiksa terkait penanganan perkara dugaan korupsi di Kabupaten Lampung Tengah, Lampung.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x