Ungkap Tak Akan Beri Sanksi Penolak Vaksinasi Covid-19, Menkes Budi Gunadi: Saya Nggak Mau Ambil Jalur Itu

- 8 April 2021, 14:30 WIB
Menkes Budi Gunadi Sadikin
Menkes Budi Gunadi Sadikin /Twitter/@setkabgoid.

PR CIREBON – Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, mengungkapkan bahwa pihaknya kemungkinan tidak akan memberi sanksi kepada siapapun yang menolak vaksinasi Covid-19.

Hal itu diungkapkan Menkes Budi Gunadisaat berbincang dengan Deddy Corbuzier di konten podcast #CloseTheDoor yang diunggah di kanal YouTube pada Kamis, 5 April 2021.

“Saya nggak mau ambil jalur itu (pemberian sanksi),” ungkap Menkes Budi Gunadi sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com.

Baca Juga: Tak Langsung ke Malaysia Temui Orang Tua, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Putuskan Bulan Madu Lebih Dulu

Menkes Budi Gunadi menuturkan bahwa pihaknya lebih memilih untuk mengajak ngobrol orang yang menolak vaksinasi Covid-19.

“Di undang-undang pandemi, di undang-undang wabah itu ada. Cuma saya bilang kalau nolak kita ajak ngomong aja,” ungkapnya.

Menkes Budi Gunadi mengaku tidak memaksa dan dirinya cenderung menyerahkan pilihan kepada orang, apakah ingin atau tidak melakukan vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Memanas! Amerika Serikat Pertimbangkan untuk Berikan Sanksi Tegas hingga Akan Usir Diplomat Rusia

Pasalnya, ia meyakini masa penolakan seseorang terhadap vaksinasi Covid-19 akan hilang sejalan dengan banyak orang lainnya yang melakukan vaksinasi.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x