Yakin Pasokan Pangan DKI Jakarta Cukup Menjelang Ramadhan, Riza Patria: Tak Ada Masalah Harga Terjangkau

- 28 Maret 2021, 20:25 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria /ANTARA/Twitter @DKIJakarta

PR CIREBON - Pasokan pangan untuk kebutuhan masyarakat Ibu Kota DKI Jakarta menjelang Ramadhan dipastikan mencukupi.

Pasokan pangan yang mencukupi di DKI Jakarta ini disampaikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.

"Kondisi pangan Jakarta menjelang Ramadhan Insya Allah aman. Enggak ada masalah, harga terjangkau, kualitas baik dan tersebar di seluruh pasar-pasar yang ada di Jakarta," ujar Ahmad Riza Patria Minggu 28 Maret 2021.

Baca Juga: Puisi yang Dibacakannya Saat Pengajian Aurel Hermansyah Membuat Haru, Krisdayanti: Itu Spontan Saja

Hal ini disampaikan Ahmad Riza Patria saat meninjau hasil panen dari lokasi Agro Eduwisata Kamal Muara Jakarta Utara.

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dalam Antara, Ia menjelaskan hasil panen di lahan seluas 3,6 hektare ini tidak dijual ke publik.

Ahmad Riza Patria optimis dengan produktivitas lahan pertanan di DKI jakarta yang masih memiliki luas lahan kurang lebih 450 hektare.

Baca Juga: Protes Terus Berlangsung dari Agustus Lalu di Belarusia, 245 Pengunjuk Rasa Ditahan

"Di sini kami memiliki lokasi seluas 3,6 hektare. Sedangkan total di Jakarta ada kurang lebih 450 hektare di beberapa wilayah," katanya.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x