Tanggapi Kerumunan Presiden Jokowi di NTT, Ferdinand Hutahaean: Itu Euforia dan Histeria yang Spontan

- 24 Februari 2021, 17:30 WIB
Mantan politisi partai Demokrat Ferdinand Hutahaeann ikut menanggapi terkait penyambutan Presiden Jokowi yang menimbulkan kerumunan di NTT.*
Mantan politisi partai Demokrat Ferdinand Hutahaeann ikut menanggapi terkait penyambutan Presiden Jokowi yang menimbulkan kerumunan di NTT.* //Instagram.com/@ferdinand_hutahaean

PR CIREBON- Mantan Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean ikut berpendapat terkait beredarnya sebuah video Presiden Jokowi yang disambut oleh masyarakat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sehingga menimbulkan kerumunan massa.

Melalui sebuah video yang diunggahnya melalui akun Twitter pribadinya, Ferdinand Hutahaean menuturkan bahwa Presiden Jokowi berkunjung ke NTT untuk meresmikan bendungan disana.

"Kemarin Pak Jokowi berkunjung ke NTT meresmikan bendungan disana untuk suburnya pertanian di NTT dan menjadi lumbung pangan," tutur Ferdinand Hutahaean, Rabu, 24 Februari 2021, seperti dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari Twitter @FerdinandHaean3.

Baca Juga: SE Kapolri Dinilai Tak Selesaikan Akar Masalah, Mardani Ali Sera: Segera Revisi UU ITE

Ferdinand Hutahaean mengatakan bahwa hal itu merupakan sebuah prestasi kerja yang patut diapresiasi disaat Presiden Jokowi terus membangun Indonesia.

Namun, Ferdinand Hutahaean menyayangkan bahwa ada sekelompok masyarakat yang malah mencari-cari kesalahan Presiden Jokowi.

"Sebuah prestasi kerja yang harus kita apresiasi dikala Pak Jokowi terus membangun Indonesia. sayangnya, ada sekelompk masyarakat yang mencari-cari kesalahan beliau," ujarnya.

Baca Juga: Ternyata Selotip, Seorang Ibu di Inggirs Panik Mengira Ada 'Cacing Pemakan Otak' di Telinga Anaknya

Ia pun menyebut bahwa argumen dan pendapat sejumlah tokoh yang mengatakan Presiden Jokowi melanggar protokol kesehatan itu sebagai argumen yang tak berkualitas.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x