Keajaiban! Kucing ini Selamatkan Nyawa Dua Anak Kecil Setelah Lawan Ular Paling Mematikan di Australia

- 16 Februari 2021, 14:15 WIB
Ilustrasi kucing.
Ilustrasi kucing. //Pixabay/susannp4

PR CIREBON - Seekor kucing pemberani mengorbankan diri dengan menyelamatkan keluarga majikannya setelah melawan ular paling mematikan di Australia.

Kucing bernama Arthur berhasil menyelamatkan nyawa dua anak kecil yang bermain di taman belakang rumah ketika seekor ular cokelat timur Australia yang mematikan menghampiri.

Kucing itu kemudian melawan ular tersebut dan berhasil membunuhnya. Namun nahas, kucing itu terkena gigitan ular berbisa tersebut.

Baca Juga: Universitas Oxford Mulai Menguji Vaksin Covid-19 AstraZeneca pada Anak-Anak Berusia 6 Tahun

Diketahui, National Geographic memberi peringkat ular coklat timur sebagai ular paling mematikan di Australia.

Ular coklat timur Australia ternyata menyebabkan banyak kematian di negara yang identik dengan kanguru itu ketimbang ular lainnya.

Ular tersebut juga sangat agresif, cepat dan termasuk ular darat dengan bisa paling beracun kedua di dunia.

Arthur si sang kucing tak langsung mati dan sempat sadar setelah terkena gigi ular, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Daily Star.

Baca Juga: Kapolri Sebut UU ITE Kerap Digunakan Kriminalisasi, Hidayat Nur Wahid: Sudah Seharusnya Segera Direvisi

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x