Sindir Penghargaan TUMI, Ferdinand: Mungkin Anies Buat Jakarta Tak Macet Jam 2 Pagi

- 7 Februari 2021, 08:46 WIB
Ferdinand Hutahaean (kiri) sindir Anies Baswedan (kanan) yang baru mendapatkan penghargaan soal transportasi.
Ferdinand Hutahaean (kiri) sindir Anies Baswedan (kanan) yang baru mendapatkan penghargaan soal transportasi. /Instagram/@ferdinand_hutahaean dan @aniesbaswedan.

PR CIREBON – Ferdinand Hutahaean menyentil soal penghargaan yang didapatkan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Merasa tak mengerti dengan jasa Anies Baswedan hingga dapat penghargaan, Ferdinand Hutahaean melayangkan sindiran.

Ferdinand Hutahaean menebak jika Anies Baswedan mendapatkan penghargaan karena membuat Jakarta tidak macet jam 2 pagi.

Baca Juga: 6 Kanker Paling Umum Diderita Anak Kecil, Kenali Jenis dan Gejalanya

“Mungkin saja karena Anies bisa membuat Jakara tak macet jam 2 pagi maka dapat penghargaan soal transportasi,” ujarnya, seperti dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Twitter @FerdinandHaean3.

Pernyataan soal Jakarta tidak macet jam 2 pagi tersebut merupakan pernyataan Anies Baswedan yang sempat viral di media sosial.

Anies Baswedan mengatakan bahwa jika ingin Jakarta terbebas dari macet, maka berkendaralah pada jam 2 dini hari.

Baca Juga: Demi Gempi, Gading Marten Akui Siap Berada di Belakang Gisel: Gue Sudah Ikhlas

Pernyataan tersebut digunakan Ferdinand Hutahaean untuk menyindir Anies Baswedan soal penghargaan yang didapatkannya.

Sebelumnya, Anies Baswedan mendapatkan penghargaan sebagai salah satu dari daftar 21 Heroes 2021 oleh Transformative Urban Mobility Initiative (TUMI).

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x