Ajak Masyarakat Optimistis di 2021, Presiden Jokowi Sebut Vaksinasi Kunci Utama

- 16 Januari 2021, 10:03 WIB
Ajak Masyarakat Optimis di 2021, Presiden Jokowi Sebut Vaksinasi Kunci Utama.*
Ajak Masyarakat Optimis di 2021, Presiden Jokowi Sebut Vaksinasi Kunci Utama.* /Instagram.com/@jokowi

PR CIREBON - Presiden Joko Widodo mengajak semua pihak di Indonesia dapat bersikap optimistis di awal tahun 2021, yang diyakini akan menjadi titik balik permasalahan pandemi di Indonesia.

Presiden Jokowi berharap kesehatan masyarakat diharapkan akan segera pulih dan perekonomian segera bangkit kembali.

Presiden Jokowi menyebut pengendalian pandemi melalui vaksinasi, adalah kunci utama agar keadaan bisa kembali normal.

Baca Juga: Ternyata Gejala Covid-19 Bisa Dilihat Melalui Kuku dan Daun Telinga, Begini Penjelasannya

“Pengendalian pandemi terutama melalui vaksinasi adalah game changer, kunci menentukan agar masyarakat bisa bekerja kembali, anak-anak kita bisa belajar di sekolah lagi"

"Kemudian agar kita bisa kembali beribadah dengan tenang, dan juga agar perekonomian nasional kita segera bangkit,” kata Presiden dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat, 15 Januari 2021.

Sebagaimana dilansir Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari situs Kementrian Sekretariat Negara Republik Indonesia Sabtu, 16 Januari 2020.

Baca Juga: YLH Pernah Calonkan Diri untuk Dijadikan Menteri, Ini kata Refly Harun

Program vaksinasi Covid-19 sendiri diberikan gratis bagi seluruh rakyat Indonesia secara resmi telah dimulai dua hari lalu, Rabu 13 Januari 2021.

Seluruh prosedur dan tahapan pengembangan vaksin juga telah dilalui dengan baik dan berjalan lancar.

Sebelumnya, penelitian dasar ilmiah dan sejumlah uji klinis telah dilakukan sejak bulan Agustus sehingga Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mengeluarkan izin penggunaan darurat.

Halaman:

Editor: Egi Septiadi

Sumber: setneg.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x