Menteri dari Gerindra dan PDIP Ditangkap KPK, PKS Beri Apresiasi, Kembangkan di Aspek Pengadaan Lain

- 7 Desember 2020, 11:39 WIB
Ilustrasi logo KPK.
Ilustrasi logo KPK. /pikiran-rakyat


PR CIREBON- Siketahui sebelumnya dua menteri Kabinet Indonesia Maju Presiden Joko Widodo, ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam operasi tangkap tangan (OTT) terkait dugaan tindak pidana korupsi.

Pada Rabu, 25 November 2020 lalu, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo ditangkap KPK dalam operasi tangkap tangan di Bandara Soekarno Hatta bersama dengan timnya saat baru saja tiba dari Hawaii. Diketahui penangkapan Edhy Prabowo Cs tersebut terlibat dalam kasus suap atas izin ekspor benih lobster.

Sementara itu, baru-baru ini, Sabtu, 5 Desember 2020 dalam operasi tangkap tangan, KPK juga menangkap Menteri Sosial (Mensos) Juliari P Batubara bersama empat orang lainnya atas kasus korupsi bantuan sosial (bansos) penyaluran Covid-19.

Baca Juga: Meski Masih Banjir Lahar Dingin, BPBD Sebut Gunung Semeru Terpantau Aman

Atas kesigapan KPK yang melakukan aksi penangkapan terhadap dua menteri dalam waktu yang berdekatan itu pun banyak diapresiasi oleh berbagai kalangan, baik dari tokoh politik, maupun masyarakat Indonesia.

Salah satu tokoh politik yang mengapresiasi kinerja KPK tersebut, datang dari Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera.

“Terakhir apresiasi untuk @KPK_RI atas kinerjanya belakang ini,” cuitnya dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dalam akun media sosial Twitter @MardaniAliSera.

Baca Juga: Wajib Tahu, 7 Tips Perawatan Kulit Wajah Bertekstur Kasar dari Para Ahli

Tak hanya mengapresiasi, dalam tulisan yang diunggah pada Senin, 7 Desember 2020 itupun Mardani juga meminta KPK untuk terus mengembangkan kasus ini ke berbagai aspek pengadaan lainnya.

“Namun, KPK perlu untuk terus mengembangkan kasus ini ke berbagai aspek pengadaan lain. Seperti pengadaan Alkes (alat kesehatan)-nya, APD nya, bantuan ke masyarakat, UKM dan lain-lain. Bongkar sampai ke akar-akarnya,” tulisnya.***

 

Editor: Egi Septiadi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x