PGC Kota Cirebon Mulai Ramai Dikunjungi, Pengunjung: Padahal Puasa Masih Lama

- 22 Maret 2023, 19:10 WIB
PGC Cirebon Mulai Ramai Dikunjungi/SabaCirebon
PGC Cirebon Mulai Ramai Dikunjungi/SabaCirebon /

SABACIREBON- Pusat Grosir Cirebon (PGC) di Jalan Siliwangi, Kota Cirebon H-1 menjelang Ramadan ramai dikunjungi pembeli baju dan busana muslim dari berbagai pelosok di Jawa Barat.

PGC yang terletak di pusat kota Cirebon ini memang dalam setiap tahunnya selalu ramai pengunjung, apalagi menjelang Ramadan tiba terlihat suasana begitu ramai tak seperti biasanya.

Tidak hanya pengunjung dari Cirebon saja yang datang ke PGC, di daerah lain juga ada seperti, Majalengka, Indramayu dan Kuningan (Ciayumajakuning).

Baca Juga: 90 Busana Muslim Bandung Bakal Digelar di Festival Kota Kinabalu Malaysia

Menurut salah seorang pengunjung Titin (36) yang tinggal di Majalengka mengatakan, PGC di Cirebon menjadi tempat paling favorit selain murah dan lengkap.

Tak hanya itu menjelang libur dan menjelang Ramadan, para pengunjung tidak seperti biasanya ramai padahal puasa tinggal beberapa hari lagi.

“Saya sama keluarga tiap tahun selalu belanja ke PGC di Kota Cirebon ini, meskipun jauh ya sekalian jalan-jalan juga,” kata Pengunjung ditemui, Rabu 22 Maret 2023.

Baca Juga: SMKN 2 Kota Cirebon Meraih Juara Lomba Busana Tingkat Jawa Barat

Ia menjelaskan kalau di wilayahnya untuk belanja pakaian anak, dewasa dan busana muslim kurang begitu lengkap.

Halaman:

Editor: Nurhidayat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x