Terungkap Kecelakaan di Tol 86 Persen Akibat Faktor Ini, ASTRA Tol Cipali Gelar Safety Campaign

- 29 September 2022, 18:50 WIB
Terungkap Kecelakaan di Tol 86 Persen Akibat Faktor Ini, ASTRA Tol Cipali Gelar Safety Campaign/andik sc prmn
Terungkap Kecelakaan di Tol 86 Persen Akibat Faktor Ini, ASTRA Tol Cipali Gelar Safety Campaign/andik sc prmn /

SABACIREBON–Faktor kelalaian manusia masih menjadi penyebab paling tinggi terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan tol.

Berdasarkan data, besarannya yang diakibatkan kelalaian manusia ini mencapai 86 persen.

"Di antaranya karena mengantuk, lelah, kurang antisipasi dan overspeed,” ujar Agung Prasetyo, Direktur Operasi ASTRA Tol Cipali saat menghadiri Kegiatan Safety Campaign di Rest Area KM 166 arah Cirebon, 29 September 2022.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sentil Pelaku Wisata ke Luar Negeri

Acara dihadiri perwakilan dari Kementrian Perhubungan, Korlantas
Polri, dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). Tampak puluhsn taruna dan taruni PKTJ Tegal ikut serta kegiatan sosialisasi ini.

Agung menambahkan, berdasarkan data Departemen Traffic dan Security, dibandingkan data Agustus tahun lalu,
jumlah laka di Tol Cipali mengalami penurunan sebesar 6 persen.

Menurutnya penurunan 6 persen ini didapatkan dari data laka Januari-Agustus 2021 vs Januari-Agustus 2022.

Baca Juga: PGB Golf Bali Tour Diikuti 50 Peserta Sukses dan Mengesankan

Di mana data laka di tahun 2021 sebesar 212 dan tahun 2022 sebesar 199 kasus.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x