Ketua Umum PP Muhammadiyah Resmikan Gedung Ir H Djuanda UMC, Haedar: UMC Sebagai Centre of Progress

- 19 Agustus 2022, 21:00 WIB
Ketua Umum PP Muhammadiyah Resmikan Gedung Ir H Djuanda UMC, Haedar: UMC Sebagai Centre of Progress/andik sc prmn
Ketua Umum PP Muhammadiyah Resmikan Gedung Ir H Djuanda UMC, Haedar: UMC Sebagai Centre of Progress/andik sc prmn /

SABACIREBON-Momentum peresmian Gedung Ir. H. Djuanda di lingkungan Kampus Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC) Watubelah Sumber harus dijadikan sebagai pertumbuhan sekaligus Center of Progres atau pusat kemajuan titik peradaban.

Demikian disampaikan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof. DR. H. Haedar Nashir, M.Si, pada acara Peresmian Gedung Ir. H. Djuanda UMC
dan Taushiyah Pra Muktamar Muhammadiyah ke 48, Jumat 19 Agustus 2022.

"Atas nama PP Muhamadiyah, saya ucapkan selamat atas selesainya pembangunan Gedung Ir. H. Djuanda ini. Kehadiran gedung ini tentunya menambah kelengkapan dan kemegahan UMC," kata Haedar mengawali sambutannya.

Baca Juga: Aneh dan Langka : Sebanyak 17 Mantan Koruptor Diusulkan Kembali Menjadi ASN

Kedatangan Haedar dan rombongan langsung disambut Rektor UMC,
Arif Nurudin, M.T, dan jajarannya.

Pada kesempatan tersebut tampak hadir Asda 1 mewakili Bupati Cirebon dan juga perwakilan dari keluarga Ir. H. Djuanda.

Haedar menyebutkan, UMC kini telah bertumbuh menjadi universitas yang terus meraih banyak prestasi dan memberi kontribusi bagi masyarakat.

Baca Juga: Kolaborasi Pemkot dan KPJ Sejahterakan Seniman

Untuk lembaga pendidikan, lanjutnya, menjadi bukti revolusi ilmu pengetahuan seperti halnya peradaban Yunani, Mesir, Mesopotamia, Tiongkok dan India.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x