Puan ke Cirebon, Wartawan Dilarang Meliput Bahkan Setengah Diusir, Semua Balik Kanan, Ini Alasannya

- 4 Juli 2022, 14:16 WIB
Puan ke Cirebon, Wartawan Dilarang Meliput Bahkan Setengah Diusir, Semua Balik Kanan, Ini Alasannya/andik sc prmn
Puan ke Cirebon, Wartawan Dilarang Meliput Bahkan Setengah Diusir, Semua Balik Kanan, Ini Alasannya/andik sc prmn /

SABACIREBON-Ketua DPP PDIP yang juga Ketua DPR RI, Puan Maharani melakukan kunjungan kerja ke Cirebon, Senin 4 Juli 2022.

Lokasi pertama yang dikunjungi Puan adalah Kantor Sekretariat DPC PDIP Kota Cirebon di Kel Kesenden Kec Kejaksan Kota Cirebon.

Puan dan rombongan tiba sekira pukul 11.00 Wib dengan disambut massa simpatisan dan kader PDIP setempat. Tampak sejumlah petinggi DPP PDIP, DPD PDIP Jabar dan juga Ketua dan pengurus DPC PDIP Kota Cirebon.

Baca Juga: Pelajar yang Hilang di Pantai Garut Belum Ditemukan, Tercium Bau Bangkai

Usai bertatap muka dengan kader dan pengurus PDIP, puteri dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Puteri ini, kemudian menuju salah satu rumah makan khas kuliner Cirebon di Jl Cangkring Kota Cirebon.

Dari situ Puan dan rombongan melanjutkan agendanya dengan mengunjungi Kampung Nelayan di Kampung Cangkol Kel Kasepuhan Kec Lemahwungkuk Kota Cirebon.

Pada saat di Kampung Cangkol inilah sempat terjadi kericuhan kecil dialami sejumlah wartawan. Persisnya ketika Puan dan rombongan tiba, para pekerja pers kesulitan untuk melakukan peliputan.

Baca Juga: Sehari Terjadi Dua Kecelakaan di Tol Cirebon, Mobil Tabrak Truk dan Microbus Terbalik, Begini Kondisi Korban..

Bahkan di antara mereka sempat didorong-dorong seorang petugas yang diduga pengawal Puan. Ia bahkan berani menghalang-halangi wartawan agar tidak mendekati Puan dan rombongan.

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: Reportase


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x