Terpilih Secara Aklamasi, Hediyana Yusuf Kembali Pimpin Paguyuban Pasundan Kota Cirebon

- 15 April 2020, 15:15 WIB
Rapat Pemilihan Ketua Umum Paguyuban Pasundan Kota Cirebon.*
Rapat Pemilihan Ketua Umum Paguyuban Pasundan Kota Cirebon.* //PR/ EGI SEPTIADI
 
PIKIRAN RAKYAT - Paguyuban Pasundan Kota Cirebon menggelar pemilihan Ketua Umum Paguyuban Pasundan periode 2020-2025.
 
Pemilihan digelar di tengah pandemi Covid-19 dan berhasil menunjuk Hediyana Yusuf sebagai Ketua Umum Periode selanjutnya secara aklamasi, Rabu 15 April 2020.
 
Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Cirebon.com, rapat pemilihan berlangsung dengan menerapkan Physical Distancing (berkerumun dengan skala kecil).
 
 
Pemilihan juga dihadiri hanya lima Pengurus Anak Cabang (PAC) tingkat kecamatan yang ada di Kota Cirebon. Hadir pula sejumlah dewan pembina Paguyuban Pasundan sebagai saksi.
 
Pelaksanaan pemilihan dilakukan di Sekretariat Paguyuban Pasundan, Jalan Terusan Sekarkemuning, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon. 
 
Ketua terpilih Hediyana Yusuf mengatakan, meski di tengah wabah Covid-19 ini, pihaknya sebagai ketua diminta oleh pusat untuk segera menggelar pemilihan ketua umum dan merubah sistem kepengurusan.
 
 
"Karena kami hanya lima kecamatan, jadi kami hanya mengundang lima orang saja, kemudian kami bermusyawarah siapa yang akan menjadi ketua periode selanjutnya," kata Hediyana usai rapat rapat.
 
Hediyana menjelaskan, pelaksanaan rapat pemilihan digelar secara singkat, tidak lebih dari satu jam dan akhirnya para pengurus PAC yang hadir dari lima kecamatan, menunjuk dirinya kembali sebagai ketua secara aklamasi.
 
 
"Ada sejumlah daerah yang masa jabatan ketuanya habis di bulan Maret kemarin, yaitu salah satunya adalah Paguyuban Pasundan Kota Cirebon," jelasnya.
 
Ia menambahkan, kedepan akan terlebih dahulu melaporkan ke pusat, kedua membentuk koperasi paguyuban pasundan dari pusat untuk meningkatkan UMKM di daerah.
 
"Terutama di sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) karena dari pusatnya sendiri, sangat konsen terhadap sektor UMKM-nya," terangnya.
 
 
Sementara, untuk sektor pendidikan, bagi yang ingin kuliah di Universitas Pasundan, pendaftar dapat menghubungi pengurus Paguyuban Pasundan Kota Cirebon terlebih dahulu.
 

***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x