Pelayanan Pertama saat Pasien Datang Banyak Dikeluhkan, Direktur RSUD Waled Kabupaten Cirebon Beri Jawaban

- 29 Januari 2020, 13:14 WIB
Komisi 1V DPRD mengkritik pelayanan RSUD Waled.*
Komisi 1V DPRD mengkritik pelayanan RSUD Waled.* /Kabar Cirebon/

PIKIRAN RAKYAT - DPRD Kabupaten Cirebon menyikapi serius perihal pelayanan kesehatan masyarakat yang ada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waled. 

Anggota Komisi IV DPRD Tanung Hidayat mengatakan bahwa pihaknya kerap kali mendapatkan aspirasi berkaitan dengan pelayanan di RSUD Waled.

Bahkan, dirinya pernah mendapati pelayanan kurang baik saat mengantarkan pasien. 

Baca Juga: Kawasan Pesisir Terancam Bencana Ekologi, Pemkab Cirebon Tangkal dengan 7.000 Pohon Mangrove

"Banyak yang ngadu pelayanannya kurang baik. Maka itu kami minta penjelasannya," ujar Tanung saat melakukan Rapat Evaluasi Komisi IV DPRD Kabupaten Cirebon bersama RSUD Waled di gedung dewan pada Kamis Januari 2020.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi Kabar Cirebon, DPRD menilai masih perlu adanya peningkatan pelayanan hingga tak ada lagi keluhan dari masyarakat terkait pelayanan yang tidak baik. Pasalnya, masyarakat selalu mengeluh ke Komisi IV  terkait hal tersebut.

"Ke depan, perlu diperhatikan dan perlu dievaluasi. Khususnya pelayanan pertama saat pasien datang," ungkapnya.

Baca Juga: Dibersihkan, Dua Sungai yang Jadi Biang Utama Banjir Cirebon

Ketua Komisi IV DPRD Rasida Edi juga mengatakan bahwa peningkatan pelayanan di rumah sakit sifatnya wajib dilaksanakan. 

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x