Oleh-oleh Bandung: Bolu Geol, Rasanya Endol Gak Bikin Kantong Jebol

- 12 Juni 2024, 18:00 WIB
Bolu Geol, Rasanya Endol Gak Bikin Kantong Jebol
Bolu Geol, Rasanya Endol Gak Bikin Kantong Jebol /Kota Bandung/Humas

SABACIREBON - Bandung dikenal sebagai surga kuliner dan pusat oleh-oleh yang beragam. Namun, jika Anda sering pulang dari Bandung dengan oleh-oleh yang itu-itu saja, sebaiknya Anda mencoba Pillowcake di Jalan Aceh.

Pillowcake, yang berdiri sejak tahun 2017, menawarkan berbagai jenis oleh-oleh khas Bandung, termasuk Bolu Geol yang unik dan menggugah selera.

Bolu Geol adalah modifikasi dari bolu Jepang atau pillowcake yang disesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Terdapat enam varian rasa Bolu Geol yang bisa Anda coba, yakni original, keju, coklat, pandan, dan rainbow.

Baca Juga: Masjid Lautze 2: Pusat Log In Spiritual Bergaya Tionghoa di Bandung

Kepala Produksi Pillowcake, Iman, menjelaskan, "Di sini khasnya Bolu Geol, kita sesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Kita ambil pillowcake dari Jepang, kita adopsi, modifikasi bahan-bahannya menyesuaikan lidah Indonesia."

Tidak hanya Bolu Geol, Pillowcake juga menyediakan berbagai jenis kue dan roti lainnya. Iman menambahkan, "Karena dengan konsep oleh-oleh, kita coba membuat roti Unyil khas Bogor dibawa ke Bandung dengan jenis yang berbeda tentunya. Untuk pastry, kita sediakan Egg Tart dan alhamdulillah disukai."

Soal harga, Bolu Geol dibanderol dengan harga yang ramah di kantong, yaitu Rp47.000. Harga berbagai macam kue lainnya pun ekonomis, membuat Pillowcake menjadi pilihan oleh-oleh yang tidak bikin kantong jebol.

Baca Juga: Es Cendol Elizabeth: Rasa yang Tak Pernah Berubah, Legakan Dahaga Sejak 1972

Pillowcake tidak hanya memiliki satu lokasi. Selain di Jalan Aceh, mereka juga memiliki empat cabang lainnya di Jalan Terusan Buahbatu, Jalan Dago No.81, Jalan Setiabudi, dan Jalan Dakota Raya No.48 (Pasteur).

Halaman:

Editor: Buddy Nugraha

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah