Cara Unik Ridwan Kamil Meresmikan RSUD Pangandaran dari Jauh

- 4 April 2020, 15:56 WIB
Peresmian RSUD Pandega oleh Ridwan Kamil melalui video conference.*
Peresmian RSUD Pandega oleh Ridwan Kamil melalui video conference.* /AGUS KUSNADI/KP

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil meresmikan Gedung RSUD Pandega, Kabupaten Pangandaran, Sabtu, 4 April 2020. RSUD pertama di Kabupaten Pangandaran tersebut diberi nama Pandega yang merupakan kependekan dari Pangandaran Sehat dan Bahagia.

Namun menjadi keniscayaan bahwa di tengah merebaknya virus corona saat ini, kerumunan massa haram terjadi. Aktivitas ke luar rumah terlebih ke luar kota pun harus dibatasi. Oleh karena itu, peresmian RSUD Pandega Pangandaran dilakukan Ridwan Kamil dengan cara berbeda. 

Ridwan Kamil meresmikan RSUD tersebut dari jarak jauh dengan memanfaatkan teknologi video conference. Demikian laporan Agus Kusnadi untuk Pikiran-Rakyat.Com.

Baca Juga: Cek Fakta: Hoaks Satu Keluarga di Bintaro Positif Virus Corona

Dalam prosesi peresmian ini, Ridwan Kamil tetap berada di Bandung, tepatnya di Gedung Pakuan. Dia ditemani Ketua DPRD Jawa Barat, Taufik Hidayat. 

Sementara di Pangandaran sana, di Gedung RSUD yang baru rampung dibangun, ada Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, Wakil Bupati Adang Hadari, Sekda Kusdiana, sejumlah Kepala SKPD, dan Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran Asep Noordin.

Tempat berkumpulnya dua kelompok pejabat ini dilengkapi layar, kamera, dan mikrofon untuk terhubung langsung dalam prosesi video conference. 

Baca Juga: Selain Selingkuh, Ketahui 5 Kesalahan Fatal yang Bisa Membuat Retaknya Hubungan Percintaan

Waktu penandatanganan prasasti pun tiba. Prasasti peresmian RSUD Pandega Pangandaran ternyata sudah berada di Bandung, di tempat Ridwan Kamil. Dalam prasasti itu, sudah tertera lebih dulu tanda tangan Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata. 

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x