'Serangan' Tikus Semakin Buruk, Wanita Australia Dirawat Karena Hewan Pengerat Gigit Bola Matanya

- 6 Juli 2021, 12:45 WIB
ILUSTRASI - 'Serangan' tikus di Australia memburuk, dengan beberapa warga laporkan gangguan hewan pengerat, termasuk wanita yang digigit bola matanya.
ILUSTRASI - 'Serangan' tikus di Australia memburuk, dengan beberapa warga laporkan gangguan hewan pengerat, termasuk wanita yang digigit bola matanya. //Pixabay/Alexas Fotos

PR CIREBON – Wabah tikus di Australia semakin tidak terkendali, setelah adanya laporan seorang wanita yang merupakan istri petani yang dirawat di rumah sakit.

Menurut wanita itu, dia terbangun dari tidurnya karena seekor tikus tertangkap tengah menggigit dan memakan bola matanya.

Wanita tersebut merupakan salah satu dari banyaknya korban penyakit yang belum pernah terjadi sebelumnya akibat tikus.

Baca Juga: 5 Makanan dan Minuman Ini Membantu Ringankan Kecemasan, Ada Yoghurt dan Teh Hijau

Tikus-tikus di Australia mendatangkan malapetaka bagi masyarakat, dari Brisbane hingga Melbourne.

Sebuah insiden lain mengatakan bahwa seorang petani merasakan seekor tikus berlarian di wajahnya saat dia tidur.

"Saya merasakan sensasi geli dan berbulu saat ia merangkak dari belakang telinga ke pipi saya," ungkap petani Mick Harris dari Narromine, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari New York Post.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Karier Keuangan 6 Juli 2021: Zodiak Aquarius Sebaiknya Tenang, hingga Aries Waktunya Berlibur

“Itu membuat kulit saya merinding. Rambut saya berdiri dan saya melompat dari tempat tidur,” jelasnya.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: New York Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x