Pemerintah Bahrain Berhasil Gagalkan Plot Teroris, 2 Bom Hampir Meledak

- 7 Februari 2021, 19:35 WIB
ilustrasi ledakan bom./
ilustrasi ledakan bom./ /Unsplash/ @kingmaphotos

PR CIREBON - Pemerintah Bahrain baru saja berhasil menggagalkan 'plot teroris'.

Penggagalan yang dilakukan Pemerintah Bahrain terkait adanya dua bom.

Langkah diambil Pemerintah Bahrain guna menjinakkan dua bom di ATM bank yang terpisah.

Baca Juga: Tamasya Ski di Utah Berakhir Tragis, 4 Orang Dikabarkan Tewas

Baca Juga: Media Asing Soroti Banjir di Pekalongan, Air Berwarna Merah Diduga Karena Limbah Pewarna Batik

Hal ini disampaikan Kementerian Dalam Negeri bahwa beberapa penangkapan telah dilakukan terkait percobaan bom tersebut.

Dilansir Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari Al Arabiya, pihak keamanan yang menangani bom, menemukan ada dua bom yang ditempatkan di dua lokasi.

Kementerian Dalam Negeri Bahrain menambahkan, setelah ditemukan bom itu, mereka berfokus pada penyelidikan untuk menangkap para tersangka.

Baca Juga: Tamasya Ski di Utah Berakhir Tragis, 4 Orang Dikabarkan Tewas

Baca Juga: Uji Coba Tahap Akhir Vaksin Sinovac di Brasil dan Turki, Efektif Cegah Kematian pada Pasien Covid-19

“Setelah mengamankan dan memeriksa dua lokasi dan mengumpulkan bukti dari TKP dan tim lab forensik, investigasi mengarah pada penangkapan sejumlah tersangka. Penyelidikan terus berlanjut," kata Kementerian Dalam Negeri Bahrain di sebuah pernyataan.

Menurut pernyataan tersebut, upaya serangan itu berhasil digagalkan di daerah Nu'aim dan Jidhafs di Provinsi Ibukota.***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Al Arabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x