Bisa Memicu Kanker hingga Diabetes, Simak Penjelasan Berbagai Penyakit Akibat Merokok

- 4 April 2020, 14:30 WIB
Ilustrasi rokok.
Ilustrasi rokok. //Pixabay

Merokok menyebabkan kanker dan kematian. Tak hanya itu, merokok juga bisa memicu penyakit kanker paru-paru, mulut, tenggorokan, dan kerongkongan.

Hal ini disebabkan oleh karsinogen atau agen penyebab kanker yang ada dalam rokok.

Hampir 90 persen dari kasus kanker paru-paru disebabkan oleh rokok. Rokok juga menyebabkan kanker kantung kemih, pankreas, serviks, ginjal dan kerongkongan.

Baca Juga: Bertambah Lagi, Wakil Bupati Garut Konfirmasi Kasus Kedua Pasien Positif Corona

2. Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK)

Penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) yang meliputi bronkitis kronis dan emfisema disebabkan oleh merokok. Ini menghalangi aliran udara dan menyebabkan kesulitan bernafas.

Perokok jangka panjang, memiliki risiko yang tinggi terkena COPD parah. Tahap akhir COPD adalah kematian karena tidak bisa bernafas.

3. Penyakit Kardiovaskular

Merokok menyebabkan kematian yang disebabkan oleh penyakit yang mempengaruhi jantung, pembuluh darah jantung dan pembuluh darah lainnya.

Baca Juga: Sedang Menikmati Kesendirian? Simak 6 Manfaat yang Bisa Kamu Dapatkan

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x