Nonton Film Seru Rekomendasi Ini, Untuk Peringati Hari Sumpah Pemuda

- 29 Oktober 2020, 08:46 WIB
Ilustasi Tiket / Pixabay.com
Ilustasi Tiket / Pixabay.com /



PR CIREBON – Pada 28 Oktober selalu diperingati hari Sumpah Pemuda, tepat dimulai sejak 92 tahun yang lalu. Merayakan hari Sumpah Pemuda bisa dilakukan dengan banyak cara, salah satunya adalah dengan menonton film tentang perjuangan anak muda Indonesia.

Perayaan Sumpah Pemuda ini dapat membangkitkan rasa cinta ke tanah air, khususnya untuk anak muda yang menjadi penggerak masa, untuk Indonesia yang lebih baik lagi.

Berikut adalah film-film rekomendasi yang dapat Anda tonton:

Baca Juga: Jokowi Dinilai Tak Dekat dengan PDIP, Refly Harun: Mereka Kompak, Jika Hadapi Musuh Bersama

1. Gie

Film Gie dirilis pada tahun 2005. Film ini merupakan karya sutradara Riri Riza. Film ini disutradarai oleh aktor ternama Nicholas Saputra, Wulan Guritno dan Jonathan Mulia.

Gie bercerita tentang Soe Hok Gie, seorang mahasiswa Universitas Indonesia yang ternyata adalah seorang demonstran dan pencinta alam. Film ini menggambarkan petualangan yang dialami Soe Hok Gie dalam mencapai tujuan menggulingkan rezim Sukarno, dan perubahan dalam hidupnya setelah mencapai tujuan tersebut.

2. Negeri Dongeng

Film ini adalah drama dokumenter, yang bercerita tentang tujuh sineas muda Indonesia yang dibekali tujuh kamera dan mendaki tujuh gunung tertinggi di nusantara. Perjalanan panjang memungkinkan mereka untuk menceritakan kisah setiap tempat yang mereka kunjungi.

Baca Juga: Berkuasa Pegang Palu Sakti MPR, Bamsoet Raih Penghargaan Rising Star of Democracy

Bertemu dengan orang-orang baru selama penjelajahan darat, laut, dan udara menunjukkan bagaimana mereka bersama-sama menjelajahi kekayaan dan luasnya Indonesia. Film ini dirilis pada 2017 dan disutradarai oleh Anggi Frisca.

3. Tanah Surga Katanya

Film tahun 2012 ini bercerita tentang sebuah keluarga yang tinggal di perbatasan antara Indonesia dan Malaysia yang penuh dengan permasalahannya sendiri. Pasalnya, pembangunan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi masih tertinggal. Mereka harus bertarung setengah mati untuk tetap hidup.

Baca Juga: Dapat Dua Perhargaan dalam Demokrasi, PKS: Kami Perjuangkan Kepentingan Rakyat, Demi Kualitas

4. Dilan 1990

Tidak hanya film nasionalis, film tentang anak muda yang memperjuangkan cinta juga ada. Sepe film Dilan 1990.

Iqbal Ramadhan berperan sebagai Dilan, dan Vanesha Prescilla berperan sebagai Milea, film ini menceritakan kisah dua orang siswa SMA yang sedang jatuh cinta.

5. Sokola Rimba

Seorang perempuan bernama Butet Manurun yang diperankan oleh Prisia Nasution memutuskan untuk mengajari anak-anak orang rimba yang tinggal di hulu Sungai Makekal di hutan bukit Duabelas untuk membaca, menulis dan berhitung.

Baca Juga: Donasi Sepeda Lipat Bukan Gratifikasi, Moeldoko: Ditujukan ke KSP, Lembaga bukan Pejabat Negara

Namun, kelompok masyarakat suku anak dalam itu sebagian besar percaya bahwa belajar membaca dan menulis akan membawa bencana bagi mereka.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x