Fokuskan Keterlibatan Pengusaha Lokal dalam Investasi, Kepala BKPM : Ini Sesuai dengan Perintah Presiden Jokowi

- 11 Maret 2020, 17:38 WIB
ILUSTRASI investasi. Pakar investasi menyebut bahwa akhir tahun adalah saat yang tepat untuk melakukan evaluasi terhadap investasi.*
ILUSTRASI investasi. Pakar investasi menyebut bahwa akhir tahun adalah saat yang tepat untuk melakukan evaluasi terhadap investasi.* /DOK PIKIRAN RAKYAT/


PIKIRAN RAKYAT - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) tengah memfokuskan  keterlibatan para pengusaha lokal melalui program investasi yang ada.

Ini dikemukakan langsung oleh Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dalam pembukaan Musyawarah Daerah (Musda) Ke-16 Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Barat.

Kegiatan Musda itu diselenggarakan di Swiss Belinn Hotel Karawang pada Senin, 9 Maret 2020.

Baca Juga: Milenial Banyak Ide untuk Bangun Ekonomi Kreatif, Ganjar Pranowo Minta Kepala Daerah Berikan Akses untuk Generasi Muda

Dikutip Pikiranrakyat-Cirebon.com melalui situs resmi Pemerintah Provinsi Jawa Barat bahwa program investasi yang melibatkan peran pengusaha lokal ini bersesuaian dengan perintah Presiden Jokowi.

Inilah yang membuat BKPM memfokuskan tugasnya untuk mewujudkan perintah tersebut.

Adapun acara Musda ke-16 HIPMI Jabar bertemakan 'Peran HIPMI Dalam Meningkatkan Investasi Untuk Kemajuan Perekonomian Jawa Barat yang Berkelanjutan'.

Peningkatan investasi ini pun didukung dengan perintah Presiden Jokowi yang mengharuskan setiap investasi melibatkan pengusaha lokal dan UMKM yang memenuhi syarat.

Baca Juga: Kembali Jadi Pakar Telematika, Roy Suryo Mundur dari Panggung Politik

Inilah yang membuat tema Musda bersesuaian dengan perintah Presiden Jokowi, sehingga harus dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Pemprov Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x